TANGGAMUS,AnkasaPost.Id- Pekerjaan perbaikan jalan berlubang dengan menggunakan metode tambal sulam yang menghubungkan empat Pekon di kecamatan Kota Agung Barat diduga asal jadi. Pasalnya jalan yang menghubungkan Pekon Gedung Jambu, Pulau Benawang, Pekon Maja dan Pekon Payung tersebut lebih kurang satu tahun di kerjakan sudah kembali rusak.
Pekerjaan yang mengunakan APBD yang diduga bernilai ratusan juta rupiah tersebut terkesan asal jadi, dengan banyaknya jalan yang kembali rusak dan berlubang.
Salah satu tokoh masyarakat setempat yang meminta namanya dirahasiakan, menyesalkan perbaikan jalan tersebut. Pasalnya, jalan yang diharapkan membawa kenyamanan bagi masyarakat dalam berkendara dan bisa meminimalisir terjadinya kecelakaan, kini kembali rusak parah.
“Mungkin benar, bila salah satu pemicu jalan berlubang dikarenakan curah hujan yang tinggi, namun jika kwalitas aspal yang di gunakan bagus tentu bisa bertahan dengan ‘gempuran’ curah hujan yang tinggi sekalipun,” keluhnya dengan nada kesal. Jum’at (28/10/2022)
Selanjutnya Ia juga meminta kepada awak media untuk menyampaikan kepada pihak Dinas PUPR Kabupaten Tanggamus untuk menindak lanjuti keluhan masyarakat dan segera memperbaiki jalan yang rusak tersebut dengan kwalitas yang lebih baik.
Selain itu ia berharap kepada Dinas PUPR
untuk turun kelapangan mengecek pekerjaan tersebut, dan jika benar ada dugaan korupsi dalam proses pengerjaannya, maka ia berharap segera memanggil pihak terkait agar bisa dimintai keterangan dan pertanggung jawaban. (Tim)