Ankasapost.id Sidoarjo – Koramil 0816/05, – Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan Peltu Lukman. N (mewakili Danramil) bersama Bhabinkamtibmas menghadiri rapat koordinasi dalam rangka menggelar acara Syukuran setelah selesai pengecoran jalan raya kecamatan Tulangan-sidoarjo, yang akan diselenggarakan disepanjang jalan Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sudoarjo, senin (26/12/2022).
Sebagai bentuk rasa syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat kepada kita, yang Alhamdulillah, dalam rangkaian pekerjaan pengecoran jalan di kecamatan Tulangan tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan tanpa hambatan, dan kita melaksanakan syukuran ini guna untuk berdoa bersama, semoga kedepan dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat yang melintas di jalan tersebut merasakan manfaat yang positif, ucap Anggota DPRD Kab. Sidoarjo Bpk Didik dalam sambutanya kepada anggota rapat yang hadir.
Dalam acara rapat koordinasi tersebut dihadiri oleh Anggota DPRD Kab. Sidoarjo Bpk Didik, Bapak Camat Tulangan, Sekcam Tulangan, Kades Kepadangan, Kades Tlasih, Kades Janti, Peltu Lukman Nurhakim mewakili Danramil, Aipda Buhari mewakili Kapolsek.
Peltu Lukman. N selaku Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan selain melaksanakan tugas sehari-hari sebagai Babinsa juga melakukan pendampingan terhadap seluruh program pemerintah daerah salah satunya yaitu kegiatan protokoler seperti saat ini, di wilayah teritorialnya. Mulai dari, pengukuran jalan, sampai pada pengamanan. Dan kini usahannya telah menuai hasil yang cukup memuaskan, serta berjalan dengan aman.
Ditempat terpisah Danramil 0816/05 Kapten Inf Moh. Said saat dikonfirmasi Tim Media, Danramil 0816/05 Kapten Inf Moh. Said mengatakan bahwa, kondisi jalan sekarang sudah menunjukkan 95% selesai dengan sempurnah di wilayah Kecamatan Tulangan, hal ini dikarenakan dukungan serta pengertian dan toleransi dari lapisan masyarakat kecamatan tulangan yang menunjukkan kerja yang baik di wilayah tersebut.
Dengan pendampingan dan pengamanan dari Babinsa Tulangan, Bhabinkamtibmas polsek tulangan beserta seluruh lapisan masyarakat Alhamdulillah dapat kondusif dan sama-sama berperan aktif mendukung pembangunan jalan tersebut, “pungkasnya. (Ms)