Prigen – Ankasapost.id – Pekerja malam di kawasan Tretes, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, mendapat bingkisan dari Gus Miftah. Ratusan mukenah dibagikan untuk mereka.
Pembagian bingkisan tersebut dilaksanakan pada Rabu (01/03/2023) malam kemarin oleh relawan Gus Miftah Official.
Para relawan membagikan mukenah secara door to door di tiga lokasi kawasan Tretes yakni Gang Sono, Pesanggrahan, dan Watu Adem.
Salah satu relawan Gus Miftah Official, Nanda Desita mengungkapkan, pembagian bingkisan mukenah ini merupakan bentuk kasih sayang Gus Miftah kepada semuanya.
“Ada 480 mukenah yang dibagikan. Semoga bisa menambah keberkahan dan bermanfaat,” kata Nanda.
Sementara itu, Ketua GP Ansor Bangil, Saad Muafi yang ikut mendampingi saat pembagian mukenah mengaku berterima kasih. Kegiatan ini berlangsung setelah acara ngaji bersama Gus Miftah di Tretes pada Sabtu (25/02/2023) kemarin.
Pembagian mukenah ini, kata Muafi, bentuk apresiasi Gus Miftah kepada para pekerja malam yang berada di kawasan Tretes.
“Bagaimana agar teman-teman ini tetap bisa melakukan ibadah,” ujar Muafi.
(4rri)