Lamongan Food Festival Diharapkan Mampu Promosikan Kuliner Khas 27 Kecamatan

  • Whatsapp

Lamongan,AnkasaPost.Id- selain kaya dengan hasil laut dan hasil pertanian, juga kaya akan kuliner khasnya yang sudah dikenal di seluruh Nusantara hingga mancanegara, sebut saja Soto Lamongan, Sari Laut Lamongan, Tahu Campur, hingga Pecel Lele.

Selain kuliner diatas, Lamongan masih menyimpan berbagai kuliner khas yang memiliki cita rasa tinggi dan unik. Untuk itu, melalui Lamongan Food Festival (Laffest) yang digelar mulai tanggal 14-16 April 2023 di Alun-alun Lamongan diharapkan mampu mempromosikan kuliner andalan khas masing-masing kecamatan.

Bacaan Lainnya

Lebih dari 30 stand dari 27 Kecamatan, yang menjual aneka ragam kuliner khas dari masing-masing kecamatan diperkenalkan kepada masyarakat luas.

Seperti sego munduk dari Kecamatan Paciran, Nasi Boran khas Kecamatan Lamongan, Lontong Deprok khas Kecamatan Sukorame, Sego Menyok Sayur Lodeh khas Kecamatan Modo hingga Manuk Teruk khas Kecamatan Sekaran.

Tak hanya itu saja, makanan khas Bothok Jambal dari Kecamatan Babat yang memiliki warna hitam dengan isian Ikan Jambal juga turut dijual, kemudian ada Sego Kluek dari Ngimbang, Tahu Tek dan Tahu Campur dari Kecamatan Pucuk serta masih banyak lainnya.

Meninjau secara langsung pembukaan Laffest, Jumat (14/4), Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengungkapkan apresiasinya atas terselenggaranya event kuliner terbesar yang mengangkat kuliner khas masing-masing wilayah di Kabupaten Lamongan ini.

“Jika bicara Lamongan, itu pasti identik dengan kulinernya yang sudah tidak diragukan lagi rasanya. Nah melalui Laffest ini kita menunjukkan bahwa Lamongan adalah kota kuliner yang luar biasa. Untuk itu Saya sampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat, Dinas Koperasi dan UMKM, seluruh OPD terkait hingga pelaku UMKM,” ucap Pak Yes.

Melalui geliat ekonomi tersebut, Pak Yes mengajak masyarakat turut menikmati kuliner khas masing-masing wilayah serta mensukseskan program #AyoDitumbasi.

“Masih banyak sekali potensi kuliner Lamongan yang belum diketahui masyarakat luas. Untuk itu, mari kita mengajak keluarga berbondong-bondong ke Alun-alun Lamongan sambil ngabuburit menunggu buka puasa dan numbasi kuliner khas masing-masing wilayah yang ada di Kabupaten Lamongan,” tambahnya.

Tak hanya menghadirkan kuliner saja, event yang diselenggarakan mulai hari Jumat hingga Minggu tersebut, juga dimeriahkan berbagai kegiatan, seperti akustik, talkshow, workshop pembuatan hampers, serta review foto kontes dengan berbagai hadiah menarik. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *