LAMONGAN,AnkasaPost.Id – Kepala Desa Septi Wahyudi Kristianto melantik saudara Anton Risnanda sebagai Kepala seksi Pemerintahan Desa Durikedungjero Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan, Kamis (14/02/2023)
Bertempat di Balai Desa Durikedungjero acara di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya di lanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan Kepala Desa tentang Pengangkatan dan sekaligus di teruskan pengambilan sumpah jabatan
Dihadiri oleh Forkompimcam dan beberapa elemen masyarakat di antaranya, perangkat Desa, BPD, LPM, RT, RW, Perwakilan Karang Taruna, Pengurus PKK, Tokoh masyarakat serta Keluarga perangkat yang di lantik.
Dalam sambutanya Kepala Desa Septi Wahyudi Kristianto, mengucapkan terima kasih kepada panitia seleksi perangkat Desa yang bekerja keras sehingga terlasananya pelantikan ini dengan aman dan lancar, pengambilan sumpah dan pelantikan ini merupakan momen dan hari yang baik.
“Semoga dengan perangkat yang baru ini bisa melakukan penanganan yang cepat dan mampu bersaing, saya pesan kepada saudara Anton Risnanda mulai hari ini sudah menjadi bagian dari perangkat Desa Durikedungjero, maka harus bisa menyesuaikan diri dan menjaga diri,”terangnya.
“Anda sekarang sudah menjadi pelayan masyarakat sehingga tugas yang di amanat kan saudara makan untuk meningkatkan pelayanan khususnya di desa Durikedungjero,”tegasnya.
Tak luput pula Camat Ngimbang Bekti Aprianto. SH. MM yang di Wakili oleh Kasi Pemerintahan Kecamatan Ngimbang Nur Kasan memberi motivasi dengan Yel – yel, Syukur Alhmdulillah kepada Alloh SWT dengan di adakanya pelantikan perangkat Desa Kasi pemerintahan Desa Durikedungjero.
“Selamat kepada Saudara Anton Risnanda dengan perangkat Desa yang baru, kami mohon maaf Bapak Camat tidak bisa mengikuti pelantikan karna ada tugas lain, perlu di ketahui dalam pelantikan ini dalam pepatah “Manuk glatik cucuke abang yen wes di lantik ndang tumandang,” (Bukan manuk glatik cucuke biru, mari di lantik ojo turu…red), sehingga apa yang di sampaikan Kepala Desa tadi semoga menjadi pedoman pelaksanaan tugas sebagai perangkat Desa yang baru bisa dan mampu menyelesaikan tugas dan tanggung jawab yang di embanya serta mempunyai kemauan dan kemampuan mengabdi dan melayani masyarakat sesuai bidangnya,”tuturnya.
“Acara berjalan dengan lancar dan kondusif, di lanjutkan dengan ramah tamah seremonial dan foto bersama serta ucapan selamat kepada perangkat desa yang baru saja di lantik,”pungkasnya (Red)