Kediri- ankasapost.id Ratusan personil Polres Kediri bersama warga membersihkan sampah di pasar Pamenang, Kecamatan Pare, Kamis (13/7/2023).
Kasi Humas Polres Kediri AKP Uji Langgeng menuturkan kegiatan membersihkan sampah di pasar tersebut agar terlihat bersih dan indah.
“Personil bersama warga bergotong royong membersihkan lingkungan pasar agar terlihat lebih bersih,”tutur AKP Uji Langgeng.
Disampaikan AKP Uji Langgeng, kegiatan membersihkan sampah ini tidak hanya dilakukan di Polres Kediri. Melainkan serentak di seluruh jajaran Polres se Indonesia.
“Kegiatan bersih-bersih sampah sebagai bentuk wujud peduli lingkungan,”ucap AKP Uji Langgeng.
Diungkapkan Kasi Humas, dengan membersihkan sampah secara serentak, maka Indonesia khususnya Kabupaten Kediri menjadi bersih dan asri, sehingga masyarakat sehat dan kuat.
“Gotong royong ini semakin membuat kuatnya sinergitas antara warga dengan Polri,” ungkap AKP Uji Langgeng.
“Alhamdulillah, kegiatan selesai dengan lancar dan aman. Lingkungan menjadi bersih,”imbuhnya.
Fanani/Kdr