Dua Atlit Kontingen PSHT Cabang Gresik Borong 3 Penghargaan di Ajang SH Cup V UIN Malang Se Jawa Bali

  • Whatsapp

Gresik,Ankasapost.id- Dua Atlit kontingen PSHT Cabang Gresik borong 3 penghargaan di ajang Kejuaraan Pencak Silat SH Cup V UIN Malang Se Jawa Bali yang diselenggarakan di Sport Center Universitas Islam Negeri Malang pada tanggal 17-19 November 2023.

 

Bacaan Lainnya

Kejuaran pencak silat SH Cup V ini, bertemakan “Menjunjung Tinggi Nilai Persaudaraan Melalui Prestasi Pada Generasi Terate Emas”.

 

Adapun kategori yang dilombakan meliputi, pra remaja, remaja dan dewasa untuk tanding, TGR, solo kreatif dan jurus baku perorangan SH Terate.

 

Pada kejuaraan ini, Ketua Cabang PSHT Gresik Kangmas Sukamto menyebutkan bahwa PSHT Cabang Gresik mengirimkan kontingenya sebanyak 7 atlit, diantara Ahmad Hanif Setiawan / A Putra-dewasa, Muhammad Suharis Muslim/ B Putra- Dewasa, Rafif Ahnaf Fauzan / C Putra Dewasa, Nur Faiziyah / A Putri Dewasa, Refi Khoirin Mutsyiroh / B Putra Remaja, Moh. Ilyas / C Putra Remaja dan Belinda Marreta Tri Yunita / C Putri Remaja.

 

” Dan, Alhamdulillah dalam kejuaraan ini, Kontingen dari PSHT Cabang Gresik bisa meraih tiga juara, atas nama Ahmad Hanif Setiawan Juara I dan Belinda Marreta Tri Yunita meraih Juara I dan Juara Pesilat terbaik Putri Remaja,” ungkapnya dengan bangga.

 

Ini sebuah prestasi membanggakan bagi keluarga besar PSHT Cabang Gresik, kita dapat mencetak atlit pencak silat yang unggul melalui latihan-latihan yang konsisten, fokus, tak kenal lelah dari para pelatih yang ada. Dan kami sampaikan selamat kepada atlit yang bersangkutan karena telah menyumbangkan raihan penghargaan pada kompetisi kali ini, imbuh Kangmas Sukamto. (rud)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *